2. Proses Pembentukan Tanah dan Komponen Penyusun Tanah
2.2 Komponen Tanah

Petunjuk penggunaan (Klik disini untuk menutup!)
  1. Jika menemukan kata berwarna biru pada Gambar, Video dan Pertanyaan klik kata tersebut untuk langsung mengarahkan ke arah yang dimaksud.
  2. Kata Gambar, Video dan Pertanyaan tersebut akan berubah menjadi warna merah ketika sedang dibuka.


c). Humus

Humus Gambar 13 adalah komponen organik yang dihasilkan dari proses dekomposisi (penguraian) hewan atau tumbuhan yang telah mati, daun yang gugur, ataupun kotoran hewan oleh bakteri dan jamur. Kamu tentunya sudah sering mendengar bahwa humus adalah tanah yang subur. Tahukah kamu mengapa demikian? Humus adalah tanah yang memiliki tekstur gembur dan memiliki banyak pori-pori sehingga memungkinkan terjadinya pertukaran udara. Kondisi tersebut menyebabkan akar memperoleh cukup udara. Humus mampu mempertahankan air sehingga tanah selalu lembab. Selain itu, humus juga mengandung mineral dan nutrisi yang penting bagi pertumbuhan tumbuhan.


Sumber : mediatani.co

Gambar 13. Humus


Sumber : pontianak.tribunnews.com

Gambar 1. Tanaman Kacang